ibnuabbasklaten.com- Tim Pengembangan Perguruan Tinggi Ibnu Abbas mengadakan kunjungan ke Yayasan Abu Bakar Yogyakarta pada kamis sore (31/10/2024).
Tim yang terdiri dari Ustadz Dr Umarulfaruq Abubakar Lc MHI, Ustadz Budiman Mustofa Lc MPI, Ustadzah Dr Elly Damaiwati MPd ini tiba pada pukul 15.30 WIB dan diterima hangat oleh Dewan Pembina Yayasan Abu Bakar Yogyakarta sekaligus pakar pendidikan yang telah berpengalaman dalam mengembangkan institusi pendidikan tinggi di Indonesia, Prof Mujidin MSi PhD.
Sekretaris PPTQ Ibnu Abbas Klaten, Ustadz Dr Umarulfaruq Abubakar Lc MHI dalam sambutannya mengatakan tujuan kunjungan ini dalam rangka konsultasi dan menggali informasi teknis dan teoritis terkait pendirian Perguruan Tinggi.
“Semoga ini bukan kunjungan pertama sekaligus terakhir sekaligus meminta do’a supaya Ibnu Abbas memiliki Perguruan Tinggi,” ucap Ustadz Umar.
Setelah sambutan dari Ustadz Umar dilanjutkan dengan paparan dari Dewan Pembina Yayasan Abu Bakar Yogyakarta sekaligus pakar pendidikan, Prof Mujidin MSi PhD.
Dalam paparannya Prof Mujidin menekankan pentingnya visi yang jelas sebagai fondasi mendirikan perguruan tinggi.
“Sebuah perguruan tinggi harus memiliki tujuan yang kuat, bukan hanya untuk memenuhi kebutuhan pendidikan, tetapi juga untuk berkontribusi terhadap pengembangan ilmu pengetahuan dan masyarakat,” ujarnya.
Ia juga menjelaskan sejumlah tantangan yang sering dihadapi, seperti kebutuhan infrastruktur, sumber daya manusia, serta aspek legalitas dan akreditasi.
“Mendirikan perguruan tinggi bukan sekadar membangun gedung, tetapi menciptakan ekosistem akademik yang mampu mencetak generasi unggul,” tambahnya.
Kunjungan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan ditutup dengan pemberian cindera mata.