ibnuabbasklaten.com-Pondok Pesantren Tahfizhul Qur’an (PPTQ) Ibnu Abbas Klaten menerima kunjungan studi banding dari SMPIT Bina Ummah Cirebon pada Selasa (13/12/2022).
Pertemuan yang lakukan di Aula Lantai 3 Kampus 1 PPTQ Ibnu Abbas Klaten ini turut dihadiri oleh 96 Siswa/i SMPIT Bina Ummah beserta 23 Guru. Disambut oleh Kepala Sekretariat, Ustaz Dr. Umarulfaruq Abubakar, Lc., M.HI. serta di dampingi oleh Kepala Badan Perencanaan Pelatihan Penjamin Mutu Pendidikan, Ustaz Ali Ghufron, S.IP., Kepala unit Kesantrian Putra Ibnu Abbas, Ustaz Rahmat Zubair, S.Pd.I, Kepala unit Ketahfizhan Putra Ibnu Abbas, Ustaz Darus Al Mahfuzi, dan beberapa asatidzah lainnya. Sementara itu, Bina Ummah dihadiri oleh Kepala SMPIT, Ustaz H. Ahmad Musyafa’, Lc., M.Pd.I.
” Sebelumnya kami ucapkan terima kasih kepada Asatidzah dari Ibnu Abbas karena telah menyambut kedatangan kami dengan begitu hangat adapun maksud kedatangan kami, kami ingin belajar dari Ibnu Abbas”, ucap Ustaz Wimas Hijrayansyah, S.H.I selaku juru bicara dari Bina Ummah.
Kepala Sekretariat, Ustaz Dr. Umarulfaruq Abubakar, Lc., M.HI. dalam pembukaannya menjelaskan sekilas tentang Ibnu Abbas Klaten mulai dari pilar pendidikan hingga sistem pembelajaran Al-Qur’an.
Diskusi berlanjut dan lebih intens dengan memisahkan para siswa dan guru. Diskusi intens ini dilakukan di Aula Lt 2 Kampus 1 PPTQ Ibnu Abbas Klaten yang dipimpin oleh Kepala Badan Perencanaan Pelatihan Penjamin Mutu Pendidikan, Ustaz Ali Ghufron, S.IP.,
Dalam paparannya, Ustaz Ali menjelaskan tentang sejarah berdiri PPTQ Ibnu Abbas Klaten, “Pondok ini berawal dari Yayasan Islamic Center Ibnu Abbas Klaten yang didirikan pada tahun 2003”
“Hingga pada tahun 2007, kami membuka SMPIT Ibnu Abbas Klaten dengan Program unggulan Tahfidz, dan kini alhamdulillah berkembang menjadi 5 unit pendidikan, yaitu SMP, SMA, Kuttab, KMI, dan Ma’had Aly”, ujarnya.
Kemudian usai penjelasan dari Ustaz dilanjutkan tanya jawab dari para peserta studi banding. Mereka menanyakan seputar sistem kelulusan santri dan manajemen tahfidz Al-Qur’an. Acara ini diakhiri dengan penyerahan cenderamata dan foto bersama.